Find us on Facebook

SEJARAH

SEJARAH BERDIRINYA PAUD ANAK CERDAS

PAUD ANAK CERDAS telah menjadi bagian dalam meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Rejang Lebong dan juga sebagai respon dari Undang-undang Nomor 20 Tabun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional menyebutkan bahwa Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) adalah "suatu upaya pembinaan yang di tujukan kepada anak sejak lahir sampai dengan usia 6 tahun, yang dilakukan melalui pemberian rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjur (pasal 1 butir 14), Disebutkan lebih lanjut dalam pasal 28 undang-undang tersebut antara lain bahwa PAUD diselenggarakan sebelum jenjang pendidikan dasar, dan PAUD dapat diselenggarakan dalam jalur pendidikan formal, non formal dan informal.
Perluasan dan pemerataan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) sangat dimungkinkan untuk menjangkau seluruh sasaran anak usia dini apabila ditunjang dengan ketersediaan program layanan lembaga PAUD yang mudah diakses, pendidik yang sesuai dengan kompetensi yang diharapkan, dan dukungan penyelenggaraan PAUD dari pusat, daerah dan masyarakat.
Disamping itu, kualitas pelayanan dan penyelenggaraan lembaga PAUD khususnya di Kelurahan Talang Ulu masih perlu ditingkatkan. Berdasarkan data jumlah anak usia dini di Kelurahan Talang Ulu dan masih banyak anak usia dini belum terlayani pendidikan.
Anak usia dini perlu mendapatkan kesempatan bermain dengan anak-anak lain yang sebaya. Kesempatan main kadang-kadang susah didapatkan. Adanya masalah transport, jadwal orang tua yang sibuk, dan urusan keluarga lainnva terkadang menjadi penghalang ba0 orang tua untuk selalu memperhatikan kebutuhan anak. Berdasarkan permasalahan tersebut, PAUD ANAK CERDAS berdiri dan berkembang memberikan jalan keluar kepada orang tua dalam hal memberi kesempatan kepada. anak untuk mengembangkan seluruh potensi .kecerdasan anak melalui kegiatan -belajar melalui bermain.
PAUD ANAK CERDAS merupakan salah satu lembaga yang sudah melaksanakan program Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) sejak tahun 2012, PAUD ANAK CERDAS dari tahun 2012 mulai dibina oleh UPT Sangggar Kegiatan Belajar sampai sekarang. adapun program yang sudah dilaksanakan adalah Kelompok Bermain (KB), Taman Penitipan Anak (TPA), dan SPS (Pos PAUD). Dan di akhir tahun 2015 ini akan melaksanakan Program Taman Kanak-kanak (TK), Pendidikan yang dilaksanakan di PAUD ANAK CERDAS lebih difokuskan pada peletakan dasar-dasar pengembangan IMTAQ, sikap, pengetahuan, keterampilan, dan daya cipta sesuai dengan pertumbuhan dan perkembangan anak.

  1. Cikal bakal PAUD ANAK CERDAS adalah Kelompok Bermain (KB), yang didirikan oleh PKBM RATU RAFA di kelurahan Talang Ulu, Kec. Curup Timur Kabupaten Rejang Lebong.
  2. Berdasarkan Keputusan Kepala Dinas Pendidikan Nasional Kabupaten Rejang Lebong Nomor 412.9/005/PLS/Disdik/2013 tanggal 28 Desember 2013
Selanjutnya untuk Tempat dan Kedudukan PAUD ANAK CERDAS silakan Klik Disini

0 comments:

Post a Comment

Jadilah Orang yang pertama menulis komentar di Blog ini, dan sempatkanlah untuk mengklik tombol Google+

.comment-content a {display: none;}