Kurikulum menurut Undang-undang Nomor 20 tahun 2003 tentang
Sistem Pendidikan Nasional, Bab I Pasal 1 poin 19 adalah seperangkat rencana
dan pengaturan mengenai tujuan, isi dan
bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan
kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu. Tujuan
pendidikan tertentu seperti
yang termaktub dalam
pasal tersebut adalah tujuan
pendidikan nasional seperti
yang tercantum dalam Standar Nasional Pendidikan.
Amanat yang tertuang dalam Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003
tentang sistem Pendidikan Nasional ditegaskan bahwa kurikulum dikembangkan
dengan prinsip keragaman agar memungkinkan penyesuaian program
pendidikan pada satuan
pendidikan dengan kondisi dan
kekhasan potensi yang ada di daerah dan peserta didik. Di dalam Lampiran
Permendikbud Nomor 146
tahun 2014 tentang Pedoman Pengembangan Kurikulum
Tingkat Satuan Pendidikan dinyatakan bahwa Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan
(KTSP) untuk PAUD adalah kurikulum operasional yang dikembangkan dan
dilaksanakan sesuai dengan
karakteristik satuan PAUD.
Artinya kurikulum di tingkat
satuan pendidikan termasuk
satuan PAUD diperkaya dengan
menambahkan keunggulan lokal/kekhasan lembaga/mengadopsi kurikulum dari negara
lain sehingga sangat memungkinkan adanya keragaman dalam kurikulum operasional
yang dikembangkan oleh masing-masing satuan pendidikan.
Merujuk pada ketentuan tersebut di atas, dipastikan
bahwa Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) merupakan keharusan disusun
oleh dan dilaksanakan di satuan PAUD. Berikut ini kami share link untuk
download PEDOMAN PENYUSUNAN KURIKULUM 2013 PAUD
Tips Download File dibawa ini : pertama klik tombol di bawah ini, kemudian akan tampak view dokumen kemudian klik tanda seperti gambar berikut
0 comments:
Post a Comment
Jadilah Orang yang pertama menulis komentar di Blog ini, dan sempatkanlah untuk mengklik tombol Google+